Kata Fatih - Dealer mobil jaman sekarang memberikan penawaran terbaik mereka bagi Anda yang akan membeli mobil. Jaman sekarang, mendapatkan mobil impian kita memang terasa jauh lebih mudah. Fasilitas dealer tersedia dimana-mana. Ditambah lagi sekarang pembelian mobil dengan sistem kredit sudah semakin mudah untuk dilakukan.
Salah satu halangan yang mungkin akan kita hadapi ketika ingin membeli mobil adalah masalah uang. Harga mobil yang masih begitu tinggi seringkali menjadi halangan bagi kita untuk mendapatkan mobil yang kita inginkan. Padahal, seperti kita tahu bahwa mobil menjadi salah satu pilihan kendaraan pribadi yang sangat nyaman dan aman untuk digunakan.
Tipe mobil yang beredar saat ini juga sangat bervariasi. Anda bisa menemukan beragam tipe mobil dengan fitur-fitur yang semakin canggih. Namun, kembali lagi pada masalah harga. Semakin canggih fitur yang ditawarkan maka akan semakin mahal harga mobil yang bersangkutan. Lalu apa yang harus dilakukan?
Tips Keuangan sebelum Membeli Mobil
Sebelum Anda datang ke dealer mobil dan memilih tipe mobil yang diinginkan, maka sebaiknya persiapkan dulu uang untuk membeli mobil yang Anda mau. Siapa saja sebenarnya bisa membeli mobil asalkan mereka mengatur keuangan mereka dengan sebaik mungkin.
Jika memiliki niat untuk membeli mobil dalam waktu dekat, maka penting sekali untuk mengatur finansial Anda dengan baik. Berikut adalah beberapa tips keuangan yang bisa dilakukan sebelum Anda mantap membeli mobil:
1. Buat Tabungan Khusus
Buatlah tabungan khusus untuk membeli mobil impia. Anda bisa menyisihkan penghasilan di sebuah rekening khusus. Gunakan uang yang tersimpan di rekening tersebut untuk membeli mobil yang Anda inginkan. Jangan mencampur tabungan ini dengan uang yang lain agar lebih cepat terkumpul dan keinginan membeli mobil bisa cepat tercapai.
2. Beli Baru atau Bekas?
Anda ingin membeli mobil baru atau mobil bekas? Tentukan dulu mobil apa yang ingin Anda beli berdasarkan ketersediaan dana yang dimiliki. Kalau memang dananya terbatas, maka tidak masalah membeli mobil bekas dulu. Kalau memang dananya mencukupi maka silakan beli mobil yang baru.
3. Tentukan Pilihan Tipe Mobil
Tipe mobil yang beredar di pasaran saat ini sangat bervariasi. Setiap tipe mobil juga dibanderol dengan harga yang berbeda-beda. Sesuaikan ketersediaan dana dengan pilihan tipe mobil yang akan dibeli. Jika dana Anda terbatas, jangan memaksakan diri membeli mobil dengan tipe yang mewah dan harganya mahal.
4. Ambil Program Kredit
Silakan ambil program kredit jika kondisi keuangan Anda tidak memungkinkan untuk membeli mobil secara tunai. Jaman sekarang, banyak penawaran program kredit yang bisa Anda gunakan. Pilihlah program kredit dengan uang muka dan angsuran yang rendah atau yang paling sesuai dengan kemampuan finansial.
5. Tunda Hingga Kondisi Keuangan Stabil
Bagaimana jika kondisi keuangan belum stabil? Sebaiknya tunda dulu niat Anda untuk membeli mobil. Anda perlu melihat lebih jauh apakah keuangan akan tetap stabil setelah membeli mobil? Jika tidak, maka jangan dilanjutkan dan lebih baik Anda menunda pembelian mobil sampai kondisi finansial benar-benar stabil.
Itulah tadi beberapa tips keuangan yang bisa Anda lakukan sebelum membeli mobil. Apapun tipe mobil yang diinginkan, pastikan Anda mempersiapkan dana dengan baik. Jika memang belum mencukupi, maka Anda harus bekerja keras dan menabung dengan penuh semangat. Jika uang sudah ada, silakan langsung ke dealer mobil terdekat dan beli mobil impian Anda.
Posting Komentar untuk "Jangan Gegabah, Inilah 5 Tips Keuangan Sebelum Membeli Mobil"